Wakil Dekan II Fakultas Kesehatan Mayarakat UIN Sumatera Utara Medan, Dr. Watni Marpaung, MA memimpin audiensi ke Balai Pengawas Obat dan Makanan Kota Medan pada Selasa (27/06) yang diterima langsung oleh Bapak Drs Martin Suhendri, Apt, M.Farm dan beberapa unsur pimpinan. Audiensi ini membahas mengenai tindak lanjut MoU yang akan dilaksanakan pada tingkat Fakultas dan MoA pada tingkat Universitas. BPOM Kota Medan pada kesempatan ini juga meminta agar pelaksanaan LKP yang selama ini diikuti oleh mahasiswa/i FKM bisa dipebaiki dengan membuat buku Pedoman LKP sehingga outputnya bisa dimanfaatkan oleh instansi dan mahasiswa tersebut.

Selain itu, program baru juga dicanangkan pada audiensi kali ini, kedepannya perlu adanya kerja sama pengabdian masyarakat yang bisa melibatkan BPOM, contohnya Gerakan Kemanan Pangan, Hilirisasi dan Pendampingan Keamanan Produk Pangan, Kolaborasi Riset untuk mapping daerah dan lain-lain